My Name is

18.10.09

Siapa gerangan...

Ketika malam datang
Kusebut namamu
Kau datang dalam mimpiku
Memberikan secercah harapan

Akankah kau jadi milikku
Akankah kau jadi penampingku
Akankah kau ada dalam suka dan dukaku
Akankah kau cinta sejatiku

Diriku yang selalu menantimu
Diriku yang bertepuk sebelah tangan

15.10.09

Hampir dekat

Waktu terus bergulir,seiring dengan detak jantungku...
ada permulaan namun ada juga akhir...
Ingat kah aku dengan yang akhir itu?
Sudah kah aku mempersiapkannya untuk menuju yang namanya akhir?
Apa bekal ku untuk menemui si akhir?
akhir itu bernama kematian...!!!Kapankah dia datang menjemput?

5.10.09

ketika sebuah keinginan menjadi kenyataan

Dalam mencapai sebuah keinginan,banyak cara yang dilakukan orang untuk meraihnya,ada yang memilih jalan yang benar,namun tak bisa juga dipungkiri banyak juga yang mengambil jalan yang menyimpang.....siapa yang patut disalahkan jika seseorang mengambil jalan yang salah?manusia telah diberikan akal dan pikiran untuk menentukan perbuatan yang baik atau yang salah,yang patut dipersalahkan adalah hawa nafsu yang menguasai dalam diri ini,jika hawa nafsu ini telah menguasai jiwa raga kita,maka kemungkinan besar perbuatan salah dan dosa lah yang diperbuat...namun ketika seseorang mampu mengendalikan hawa nafsunya,maka jalan kebenaran lah yang akan ditempuhnya...iman dan takwa lah yang menjadi perisai hidup kita agar tidak terjerumus ke dalam lembah kesesatan,ketika ingin berbuat suatu dosa,maka perasaan takut untuk melakukan perbuatan sesat yang mendatangkan berbagai mudharat menjadi benteng yang kokoh,ketakutan akan dosa menjadikan seseorang untuk berjalan di jalan yang lurus...

Terlepas dari jalan yang ditempuh untuk mencapai suatu keinginan,hal lain yg perlu kita perhatikan adalah bagaimana konsekuensi dari sebuah keinginan,ketika keinginan itu yang dengan susah payah digapai,namun setelah keinginan tersebut telah tercapai maka akan berubah menjadi hal yang biasa-biasa saja,hal yang tersulit untuk mejaga dan mempertahankan semangat juang yg telah kita latih,seolah-olah untuk mencapai keinginan itu tanpa perjuangan...
(Repost 5.10.09)

22.9.09

Selamat Hari Raya Idul Fitri

Ketika Ramadhan datang,Kitab-Mu aku baca
Ketika Ramadhan datang,hawa nafsu aku lawan
Ketika Ramadhan datang,pahala amal shaleh dilipat gandakan
Ketika Ramadhan datang,amarah dapat aku kendalikan
Ketika Ramadhan datang,makan dan minum di siang hari tak aku lakukan
Ketika Ramadhan datang,shalat tarawih aku kerjakan
Ketika Ramadhan mau pergi,sanak keluarga berkumpul
Ketika Ramadhan mau pergi,takbir bergema dimana-mana
Ketika Ramadhan pergi,apakah kemenangan sudah aku raih?

17.9.09

Hikmah dibalik Bulan Ramadhan

Allahu Akbar,Allahu Akbar,Allahu Akbar,Laailaahaillallahu Allah Akbar...
Gema takbir berkumandang di segala penjuru,memandakan tibanya hari kemenangan bagi kaum muslimin yang sebulan penuh telah melawan hawa nafsu...
Apakah kemenangan ini hanya sementara?semoga amal ibadah kita diterima disisiNya.Amien....
Bulan Ramadhan merupakan waktu yang tepat untuk berlatih melawan hawa nafsu,ketika berpuasa kita mampu untuk menahan dari nafsu untuk makan dan minum,juga setelah berbuka kita hendaknya jangan membalasnya dengan makan dan minum berlebihan,,,ketika berpuasa kita lebih mudah untuk menjaga amarah dan emosi,,,ketika emosi kita sedang naik, maka saat itu juga akan reda dengan lebih mudah,karena menyadari bahwa kita sedang berpuasa...Dalam menjaga jejak langkah ketika bulan puasa akan lebih berat untuk berbuat maksiat karena menyadari bahwa kita sedang berpuasa,dampaknya amal ibadah kita lebih meningkat...Semoga kebiasaan melawan hawa nafsu yang telah kita lakukan selama bulan Ramadhan terus terjaga dan mampu untuk terus melawannya di hari-hari berikutnya.....

16.9.09

Jatah aku neh

Senja telah tiba anak-anak di kampung bedauh mulai bersiap untuk pergi ke mesjid untuk berbuka puasa bersama,tak terkecuali dengan 2 orang bersaudara yang bernama upen dan ipan,
pan cepat lah kita berangkat nanti keburu bedug berbunyi,'bentak upen'
sabar pen aku lagi mencari peci,tadi aku letakkan di atas meja belakang,'ipan kelihatan kebingungan'
uups maaf pan apa peci yang kau cari itu ada di atas kepalaku ini?'upen melepaskan peci di kepalanya'
nah ini dia peci yang aku cari-cari dari tadi,dasar kau pen memakai barang milikku tak bilang-bilang
maaf ya pan aku khilaf
ya sudah ayo pan kita berangkat ke mesjid sebentar lagi bedug magrib tiba
sesampainya di mesjid upen dan ipan tampak kebingungan mencari posisi duduk yang di depannya ada makanannya,orang-orang sudah mengambil posisi dari tadi,tinggal mereka berdua yang belum mendapat tempat yang berarti juga belum dapat makanan,selang beberapa saat bedug dipukul dengan kerasnya tanda berbuka puasa telah tiba,bagaimana dengan upen dan ipan yang dari tadi belum mendapat tempat duduk dan makanan?ternyata diam-diam mereka mengambil makanan milik pemukul bedug,ketika sang pemukul bedug melaksanakan tugasnya,selesai memukul bedug,si pemukul bedug kemudian kembali menuju makanannya,ternyata makanannya tidak ada lagi...
upen dan ipan yang melihat si pemukul bedug ketbingungan mencari makanannya merasa kasihan kemudian upen dan ipan berterus terang bahwa yang mengambil makanannya adalah mereka berdua...

21.8.09

Marhaban Ya Ramadhan

Alhamdulillah masih diberikan umur yang panjang untuk bertemu dengan bulan yang penuh berkah,bulan penuh rahmat dan ampunan...
hari ini menjadi hari pertama aku berpuasa,malam tadi menjadi malam pertama untuk menjalankan ibadah sunat shalat tarawih berjamaah di rumah bersama mama,abah dan kakakku,jam 4.15 aku bersahur dengan mama,abah,dan kakakku,menu sahur aku adalah sepiring nasi,sepotong telor dadar,dan satu gelas teh panas,kemudian dilanjutkan dengan 2 gelas air putih...selesai sahur untuk menunggu adzan subuh aku menonton tv sebentar,kemudian membaca Al-Qur'an beberapa ayat,sirene mesjid berbunyi tanda waktu shalat subuh tiba,kami shalat subuh berjamaah,selesai shalat aku tidur lagi,baru bangun jam 8.30...masih dalam suasana libur semester jadi aku kebanyakan menghabiskan waktu di rumah,jm 10 aku membersihkan kipas angin butut penuh debu yang ada di kamar,selesai membersihkan aku menonton tv,acara yang aku tonton adalah acara memasak,alasan aku menonton itu adalah setting tempat yang menampilkan latar belakang yang mempesona,hijaunya alam pegunungan dengan pohon-pohon yang indah dan terdapat terasering yang menarik,ingin rasanya memiliki rumah yang berada dalam suasana tersebut,aku bisa kapan saja menikmati pemandangan indah nan menyejukkan hati...selesai sudah acara memasak,aku memindah channel namun acaranya rata-rata adalah acara gosip,aku pun mematikan tv kemudian mengambil hp dan memposting blog ini...jam sekarang menunjukkan 11.30

6.8.09

Tidur sang Pemimpi

Hidup ini bagaikan persimpangan jalan,tinggal kita yg memilih untuk menuju jalan yg mana,tak terlepas dari tujuan hidup kita di dunia ini,ibaratkan belok kanan adlh jalan yang benar,namun jalannya yg rusak,macet,dan terdapat razia dari polisi sedangkan kta mempunyai kesalahan sehingga kita takut untuk melewatinya...sedangkan belok kiri adalah jalan yang mulus dan tanpa rintangan..Sehingga banyak orang yg ingin belok kiri...Namun yg membedakan dari kedua belokan tersebut adalah tujuan dan akhir dari perjalanan,jika kita belok kanan maka untuk melintasinya perlu waktu dan kerja keras pantang menyerah untuk mencapai tujuan akhir dalam hal ini adalah kesuksesan,,,jika belok kiri maka akan dimuluskan jalan kesana namun pada akhir perjalanan akan menuju ke jurang kehancuran dan kesengsaraan...pilih yang mana?jelas kalau kita melihat dari tujuan hidup untuk memilih belok kanan,namun jika melihat jalan untuk menempuh tujuan maka akan memilih belok kiri...sering orang melakukan kesalahan karena alasan terpaksa atau keadaan lah yang memaksanya untuk berbuat khilaf..
Tapi tulisan di atas tadi hanyalah sebuah teori,bagaimana kenyataannya dalam hidupku?sulit untuk menyebutkan,satu sisi aku seperti melangkahkan kaki untuk belok kanan,namun di sisi lain juga terkadang memilih belok kiri

Aku bermimpi dan akan berusaha mewujudkan mimpiku ini, bahwa suatu saat nanti aku akan menjadi orang yang paling berbahagia di dunia dan di akhirat kelak bersama orang-orang yang aku sayangi...

27.3.09

Blog ini menjadi blog saya yang kedua, setelah yang pertama lupa pada password,jadi saya bikin yang baru lagi...hehehe
Bagi anda yang telah mengunjungi blog ini saya ucapkan terima kasih,tapi mohon maaf isi dari blog ini mungkin tidak ada yang menarik bagi anda...untuk itu saran dan masukan dari anda agar blog ini dapat menjadi lebih baik......foto yang terpampang di atas adalah foto kedua orang tua saya...sepintas profil diri Herry,merupakan anak kedua dari 2 bersaudara,dilahirkan di sebuah desa bernama pantai hambawang timur kec. Labuan Amas Selatan kab. HST,Kalimantan Selatan...